-->

Bawal Goreng Sambal Tauco



Ikan bawal merupakan ikan import dari Brasil. Nama latinnya collossoma macropomum Ikan ini sangat mirip penampilannya dengan ikan piranha. Dengan badan yang pipih dan bulat dan warna kulit keperak perakan, memiliki lubang hidung yang besar, dan warna ujung sirip berwarna merah atau kuning. Kadang mungkin anda bisa tertipu oleh penampilannya. Seperti kerabatnya ikan piranha ikan ini termasuk ikan carnivora yakni pemakan daging. Di habitat aslinya di sungai amazon sana ikan ini bergerombol dalam jumlah yang kecil dan mencari mangsa ikan kecil, katak, siput atau udang. Dengan gigi giginya yang tajam, ikan ini merupakan predator sejati.

Ikan bawal sebenarnya masih cukup baru diperkenalkan di industri perikanan tanah air, namun karena hasil penyebarannya mendapat respon dari para petani ikan. Jumlahnya konsumsi ikan bawal semakin hari semakin meningkat. Ikan bawal memiliki rasa daging yang gurih dan enak, meski cukup banyak duri pada dagingnya. 

Kali ini kita akan mencoba memasak Ikan Bawal Goreng Sambal Tauco, silakan sist disimak resepnya (resep oleh rikhatiwi)

Bahan Utama
- 3 ekor ikan bawal, siangi, cuci bersih
- 2 sdm air jeruk nipis+garam

Bumbu ikan goreng:
- 3 bh bawang putih
- 1 sdm ketumbar butiran
- 1 jempol kunyit - 1 sdt garam.

Sambal tauco:
Bumbu ulek:
- 8 bh Cabe merah
- 7 Rawit setan
- 2 bawang putih
- 3 bawang merah

Bumbu pelengkap:
- 1/2 bh bawang bombay
- 150 gr tauco
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai
- Cabe iris, secukupnya
- 1/2 bh tomat
- 1 sdt gula merah, sisir.

Cara memasak:(ikan)
1. Lumuri ikan dg perasan jeruk nipis dan garam, diamkan 5 menit,
2. Bilas lalu Lumuri ikan dg bumbu ikan diamkan min 1 jam sampai semalaman simpan dilemari es,
3. Lalu goreng garing sisihkan.

Cara membuat sambal tauco:
1. Tumis bawang bombay hingga layu
2. Masukan bumbu halus tumis hingga matang
3. Masukan cabe iris, salam, serai, tomat, tauco aduk rata masak kira2 5 menit
4. Masukan 150 ml air masak hingga mendidih beri garam dan gula merah, tomat, aduk koreksi rasa, angkat.
5. Siram sambal tauco diatas ikan goreng

0 Response to "Bawal Goreng Sambal Tauco"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Loading...