NASI GORENG Ala @Rifqyatussurfi
Sunday, January 29, 2017
Add Comment
Nasi goreng adalah sebuah makanan berupa nasi yang digoreng dan diaduk dalam minyak goreng atau margarin, biasanya ditambah kecap manis, bawang merah, bawang putih, asam jawa, lada dan bumbu-bumbu lainnya, seperti telur, ayam, dan kerupuk. Ada pula nasi goreng jenis lain yang dibuat bersama ikan asin yang juga populer di seluruh Indonesia.
Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta.
Pada tahun 2011, sebuah polling Internet yang diadakan oleh CNN International dan diikuti oleh 35.000 orang menempatkan Nasi Goreng pada peringkat dua dalam daftar '50 Makanan Terlezat di Dunia' setelah rendang
Kali ini akan membagi resep Nasi Goreng ala rifqyatussurfi.
Bahan :
a. 2 piring Nasi
b. Sawi hijau potong-potong
c. 5 butir bakso potong-potong
d. 4 sdm kecap manis
e. 2 sdm saos tomat
f. Minyak goreng untuk menggoreng
Bumbu halus :
a. 3 siung bawang merah
b. 2 siung bawang putih
c. 1/2 sdt merica bubuk
d. 2 buah cabe merah besar
e. Garam secukupnya
f. Penyedap secukupnya
Cara memasak :
1. Potong sayur sawi hijau cuci bersih dan tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng tumis bumbu halus,
3. masukkan kecap manis dan saos tomat aduk rata kemudian
4. masukkan sayur hijau dan bakso yang sudah di iris,
5. masukkan nasi aduk rata sampai bumbu tercampur rata,
6. jangan lupa test rasa , jika dirasa sudah matang angkat dan sajikan.
0 Response to "NASI GORENG Ala @Rifqyatussurfi"
Post a Comment